Rate:
Nov 13, 2017 1091
Mau makan cemilan yang ringan dan renyah. Cobalah anda membuat dirumah cemilan stik kacang gulung ini. Pasti membuat anda ketagian Bahan: 25 buah kulit lumpia import siap pakai Bahan Isi: 150 gram kacang mede, sangrai, blender hingga menjadi bubuk 50 gram pisang sale, potong kotak kecil 1/2 sendok makan wijen, sangrai 2 1/2 sendok makan gula tepung 1/4 sendok teh garam minyak untuk menggoreng Cara membuat: Aduk rata kacang mede, pisang sale, wijen, gula tepung, dan garam. Ambil selembar kulit. Sendokkan bahan isi. Lipat sisi kiri dan kanannya. Gulung. Padatkan. Rekatkan dengan air. Goreng dalam minyak yang telah dipanaskan diatas api sedang hingga matang. Untuk 25 buah
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 888
Ebi atau udang kering yang digunakan dalam membuat keripik ini memberikan rasa yang lebih istimewa. Ya, keripik bawang yang biasa kita nikmati atau kita buat terasa berbeda dengan ebi yang dihaluskan. Selain bisa menjadi kue pengisi toples saat hari raya, Anda juga bisa menjadikannya emmbuka peluang usaha baru. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 50 gram tepung kanji 250 gram tepung terigu 1/4 sendok teh soda kue 8 butir bawang merah, dihaluskan 1 siung bawang putih, dihaluskan 1 sendok makan ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan 1/4 sendok teh kaldu bubuk rasa ebi 50 ml santan 1 butir telur, dikocok lepas 25 gram margarin, dilelehkan 1 sendok teh garam 1 sendok makan daun seledri, dicincang halus minyak untuk menggoreng Cara membuat: Ayak tepung kanji, terigu, dan soda kue. Masukkan bawang merah, bawang putih, ebi, dan kaldu ebi. Aduk rata. Tambahkan santan, telur, margarine, garam, dan daun seledri. Aduk rata. Istirahatkan adonan 10 menit. Pasang gilingan mi dengan ukuran paling besar. Masukkan adonan. Giling 2-3 kali sampai licin. Kecilkan ukuran gilingan. Giling 2-3 kali sampai licin. Lakukan hal yang sama sampai gilingan nomor 7. Potong-potong bentuk oval Goreng dalam minyak yang telah dipanaskan sampai matang dan renyah.
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 884
Keripik bayam yang biasa kita nikmati adalah daun bayam yang digoreng dengan tepung seperti peyek. Tapi keripik bayam kali ini hadir dengan bentuk, rasa dan penampilan yang sangat berbeda. Tampilannya yang cantik dengan rasa yang nikmat sangat pas untuk Anda sajikan di hari spesial. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 200 gram tepung terigu protein sedang 35 gran maizena 50 gram bayam, diseduh, dihaluskan 1 sendok teh baking powder 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh kaldu daging bubuk 1 butir telur kocok lepas minyak untuk menggoreng Bahan Taburan (aduk Rata): 1/2 sendok makan oregano, diblender halus 1/2 sendok teh cabai bubuk 25 gram gula tepung 2 sendok teh bawang putih bubuk 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk Cara membuat: Aduk tepung terigu, maizena, bayam, baking powder, garam, kaldu daging bubuk, dan telur. Aduk sampai bergumpal. Giling tipis adonan dengan gilingan mi. Mulai dari gilingan berukuran besar sampai 2-3 kali. Kecilkan gilingan. Giling lagi 2-3 kali sampai licin. Begitu seterusnya sampai nomor 6.Cetak bulat bergerigi diameter 5cm. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering. Masukkan keripik dalam kantung plastik. Beri bahan taburan. Kocok-kocok sampai terbalut rata. Untuk 320 gram.
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1007
Keripik yang renyah dengan tampilan menggoda selalu menjadi idaman semua orang. Pas bila disajikan di hari yang spesial seperti hari raya Idul Fitri. Mari kita coba membuatnya sendiri. Bahan: 200 gram tepung terigu protein sedang 20 gram tepung sagu 1 sendok makan margarin 100 gram jagung manis parut 1 butir telur, kocok lepas 100 gram keju cheddar parut 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk 1/2 sendok teh garam 1/2 sendok teh baking powder minyak, untuk menggoreng 50 gram bubuk jagung bakar, untuk taburan Cara membuat: Aduk bahan sampai bergumpal. Giling di gilingan mi dimulai dari ukuran paling besar (nomor1) sampai ukuran yang tipis (nomor 7). Tiap ukuran digiling 2-3 kali. Potong dengan ring bergerigi. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering. Sajikan dengan taburan bubuk jagung bakar. Untuk 400 gram
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1191
Tempe tak harus kita nikmati dalam bentuk digoreng sebagai lauk atau pelengkap teman makan nasi. Tapi tempe juga bisa tampil lebih kreatis seperti dijadikan keripik. Ingin tahu bagaimana cara membuatnya? Tak perlu bingung sebeb kami telah menyajikannya untuk Anda dalam resep berikut ini! Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 150 gram tempe, dikukus, dihaluskan 200 gram tepung terigu protein sedang 30 gram maizena 3 lembar daun jeruk, diiris-iris 1/2 sendok teh baking powder 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk 1 sendok makan margarin 5 sendok makan air es 1 sendok makan garam 1 sendok teh merica bubuk minyak untuk menggoreng Bumbu Halus: 2 siung bawang putih 2 sendok teh ketumbar 3 cm kencur 2 sendok makan bumbu balado bubuk untuk taburan Cara membuat: Campur tempe, tepung terigu, maizena, daun jeruk, baking powder, kaldu bubuk, margarin, garam, merica bubuk, dan bumbu halus. Aduk rata. Tambahkan air es. Aduk hingga bergumpal. Diamkan 15 menit dalam lemari es. Giling adonan dari ketebalan no.1 (paling tebal ). dua tiga kali sampai licin. Kecilkan ukuran gilingan satu nomor. Giling lagi 2-3 kali sampai licin. Begitu seterusanya sampai paling tipis. Potong bulat diameter 4 cm. Panaskan minyak. Goreng diatas api sedang hingga matang. Tabur tempe dengan bumbu balado. Untuk 600 gram
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 893
Keciput merupakan salah satu kue kering tradisional yang layak juga untuk Anda sajikan saat merayakan hari raya. Untuk mendampingi kue-kue modern keciput tak kalah pamor. Sebab kue berbalut wijen dan digoreng ini memiliki rasa yang enak juga. Jika Anda pecinta sajian pedas kue ini wajib untuk Anda coba. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan Keciput: 300 gram tepung ketan 1 butir telur 3 sendok makan gula pasir 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh baking powder 1/4 sendok teh soda kue 250 ml santan minyak untuk menggoreng 3 sendok makan wijen Bumbu Halus: 25 gram ebi 3 siung bawang putih 1/4 sendok teh merica 1/2 sendok teh garam Cara membuat: Kocok telur dan gula sampai mengembang. Masukkan tepung ketan, bumbu halus, soda kue yang telah diayak sambil diaduk rata. Tuangkan santan. Aduk rata. Bentuk lonjong kecil. Celupkan ke dalam air lalu digulingkan di atas wijen, sampai permukaan tertutup. Goreng sampai matang. Setelah dingin, goreng kembali hingga renyah. Untuk 600 gram
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 939
Sukun buah yang sangat unik. Buahnya legit dan enak. Dari buah ini bisa kita kreasikan berbagai kudapan layak hidang yang luar biasa. Ini salah satu contoh sajiannya. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 500 gram sukun, diiris tipis(dipotong 4 bagian, diiris tipis) 2 sendok teh air kapur sirih 2 sendok teh garam 2.000 ml air Bahan Serundeng: 150 2 sendok teh ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan 2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya 1 batang serai, dimemarkan 1 sendok teh garam 1/2 sendok teh gula pasir 1 sendok makan air asam (dari 1 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air) 100 ml air 2 sendok makan minyak untuk menumis minyak untuk menggoreng Bumbu Halus: 5 buah cabai merah keriting 3 siung bawang putih 1 sendok teh ketumbar 3 buah cabai rawit merah Cara membuat: Rendam sukun dengan air kapur sirih, garam, dan air. Diamkan 30 menit. Tiriskan sukun dan cuci bersih. Lap sampai kering. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai renyah. Angkat dan tiriskan. Serundeng, panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum. Tambahkan kelapa, ebi, garam, gula pasir, air asam, dan air. Aduk sampai kering. Angkat dan dinginkan. Blender halus. Masukkan keripik sukun dan serundeng dalam kantung. Kocok sampai terbalut rata. Untuk 375 gram
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1047
Minuman yang segar selalu menjadi dambaan setiap orang. Tak hanya orang dewasa saja yang suka menikmatinya. Dari anak-anak sampai orang tua sajian ini tak pernah membosankan. Yuk sajikan yang segar-segar untuk mereka...! Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan I: 400 ml santan dari 1 butir kelapa 25 ml air daun suji dari 20 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan 1 30 gram gula pasir 1 3 putih telur 1/2 sendok teh garam 50 gram gula pasir 200 gram kelapa muda, keruk lebar, dipotong kotak kecil Bahan Ii: 500 ml santan dari 1 butir kelapa 2 lembar daun pandan, diikat 80 gram gula pasir 1/4 sendok teh garam 1/2 bungkus agar-agar bubuk 1/2 sendok teh jeli instan 100 gram nangka , dipotong kotak-kotak Bahan Saus Santan: 300 ml santan dari 1/4 butir kelapa 2 lembar daun pandan, diikat 60 gram gula pasir 1/4 sendok teh garam 1 sendok makan tepung sagu dilarutkan dengan 1 sendok makan air Pelengkap: 300 ml gula merah 600 gram es serut 100 gram cincau hitam, dipotong kotak-kotak 100 gram kolang kaling Cara membuat: Bahan I, rebus santan, air daun suji, pewarna hijau, gula pasir, dan agar-agar bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Masukkan rebusan puding sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan. Tambahkan kelapa muda. Aduk rata. Tuang adonan ke dalam cetakan telur puyuh. Biarkan beku. Bahan II, rebus santan, daun pandan, gula pasir, garam, agar-agar bubuk, jeli instan, dan nangka sambil diaduk sampai mendidih. Tuang adonan di loyang kotak. Dinginkan. Potong kotak-kotak. Saus santan, rebus santan, daun pandan, gula pasir, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Tambahkan larutan tepung sagu. Aduk hingga meletup-letup. Sisihkan. Tata puding pandan dan puding nangka dalam gelas, sajikan bersama pelengkapnya. Untuk 6 porsi
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1084
Minuman yang segar selalu menjadi dambaan setiap orang. Tak hanya orang dewasa saja yang suka menikmatinya. Dari anak-anak sampai orang tua sajian ini tak pernah membosankan. Yuk sajikan yang segar-segar untuk mereka...! Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan I: 400 ml santan dari 1 butir kelapa 25 ml air daun suji dari 20 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan 1 30 gram gula pasir 1 3 putih telur 1/2 sendok teh garam 50 gram gula pasir 200 gram kelapa muda, keruk lebar, dipotong kotak kecil Bahan Ii: 500 ml santan dari 1 butir kelapa 2 lembar daun pandan, diikat 80 gram gula pasir 1/4 sendok teh garam 1/2 bungkus agar-agar bubuk 1/2 sendok teh jeli instan 100 gram nangka , dipotong kotak-kotak Bahan Saus Santan: 300 ml santan dari 1/4 butir kelapa 2 lembar daun pandan, diikat 60 gram gula pasir 1/4 sendok teh garam 1 sendok makan tepung sagu dilarutkan dengan 1 sendok makan air Pelengkap: 300 ml gula merah 600 gram es serut 100 gram cincau hitam, dipotong kotak-kotak 100 gram kolang kaling Cara membuat: Bahan I, rebus santan, air daun suji, pewarna hijau, gula pasir, dan agar-agar bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Masukkan rebusan puding sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan. Tambahkan kelapa muda. Aduk rata. Tuang adonan ke dalam cetakan telur puyuh. Biarkan beku. Bahan II, rebus santan, daun pandan, gula pasir, garam, agar-agar bubuk, jeli instan, dan nangka sambil diaduk sampai mendidih. Tuang adonan di loyang kotak. Dinginkan. Potong kotak-kotak. Saus santan, rebus santan, daun pandan, gula pasir, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Tambahkan larutan tepung sagu. Aduk hingga meletup-letup. Sisihkan. Tata puding pandan dan puding nangka dalam gelas, sajikan bersama pelengkapnya. Untuk 6 porsi
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1061
Ternyata menikmati teh tidak hanya enak saat panas atau hangat. Tapi teh yang dingin dan disajikan dengan potongan cincau dan selasih terasa lebih nikmat. Ya, minuman seperti ice tea dengan bubble dan cincau hitam ini layak untuk Anda coba. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan Ice Tea: 1.000 ml air 20 gram teh hijau 150 gram gula pasir Bahan Bubble: 50 gram tepung sagu 1/2 sendok teh jeli bubuk 45 ml air panas 1/4 sendok teh kopi instan Bahan Air Gula: 100 gram gula pasir 100 ml air Bahan Pelengkap: 1 sendok teh selasih, rendam di air dingin 100 gram cincau hitam, parut halus 200 gram es batu Cara membuat: Ice tea, panaskan air. Masukkan teh. Aduk hingga berubah warna. Saring. Tambahkan gula pasir. Aduk rata. Dinginkan. Sisihkan. Bubble, aduk rata tepung sagu dan jeli bubuk. Larutkan kopi di dalam air panas. Tuang ke dalam campuran tepung hingga dapat dibentuk. Bulatkan kecil-kecil sebesar kelereng. Rebus hingga terapung. Tiriskan. Sisihkan. Air gula, campur air dan gula pasir. Masak dengan api kecil tanpa diaduk hingga mendidih dan gula larut. Tuang ke atas bubble. Diamkan 60 menit hingga bubble meresap. Sajikan Ice tea bersama bubble dan pelengkap. Untuk 4 porsi
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 1039
Siapa yang tak kenal dengan tape singkong? Olahan dari sinkong ini memang sangat tekenal karena teksturnya yang lembut dengan rasa manis dan aroma yang khas. Jika biasanya tape singkong diolah menjadi kue atau cake tidak untuk kali ini. Sajian penutup yang segar seperti es puter dari tape singkong bisa juga Anda sajikan. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa 75 gram gula pasir 1/4 sendok teh garam 250 gram tape singkong, diblender halus 2 kuning telur 25 gram meises Cara membuat: Panaskan santan. Masukkan gula pasir, garam, dan tape singkong. Masak sambil diaduk hingga larut. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk cepat. Nyalakan kembali. Aduk hingga mendidih. Biarkan dingin. Tambahkan meises. Aduk rata. Masukkan dalam pemutar es putar. Putar hingga menjadi es. Bekukan dalam freezer. Untuk 6 porsi
Selengkapnya
Rate:
Nov 13, 2017 803
Minuman segar seperti leci cocopandan squash ini sangat layak untuk Anda sajikan saat pesta kecil di rumah. Soda tawar dan es batu sebaiknya Anda masukkan sesaat akan dinikmati agar rasa soda tidak cepat hilang dan es batu tidak cepat mencair. Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 200 gram buah leci kalengan 100 ml air leci kaleng 75 ml sirup cocopandan 300 ml air soda tawar 300 gram es serut Cara membuat: Blender buah leci, air leci, dan sirup cocopandan. Tuang dalam gelas. Tambahkan air soda tawar dan es serut. Untuk 4 porsi
Selengkapnya