Rate:
Apr 07, 2018 1318
BAHAN : • 1 buah semangka (3-4 kg) • 1/2 buah melon • 1/2 buah pepaya UNTUK SIRUP : 100 ml air 50 gram gula pasir atau sesuai selera UNTUK ONDE-ONDE : 200 gram tepung ketan 50 gram tepung sagu 1 sdm minyak goreng 150 ml air mendidih 100 gram biji wijen hitam 50 gram gula pasir 2 sdm minyak goreng 4 sdm air 1 sdm tepung sagu, cairkan dengan 2 sdm air CARA MEMBUAT KERANJANG SEMANGKA : 1. Potong 1/3 bagian atas semangka, gunakan untuktutup. 2. Sendoki daging semangka bulat-bulat dengan sendok cocktail. Sisanya haluskan dengan blender menjadi sari buah. 3. Sendoki melon bulat-bulat dengan sendok cocktail. Sisihkan. 4. Sendoki pepaya bulat-bulat dengan sendok cocktail. Sisihkan. 5. Buat onde-onde : a. Untuk kulit: campur tepung ketan, tepung sagu, dan minyak. Masukkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga rata dan tidak lengket di tangan.Tambahkan tepung sagujika perlu. Sisihkan. b. Untuk isi: cuci biji wijen hitam, tiriskan. Sangrai biji wijen hingga matani haluskan. Masak biji wijen dengan gula, minyak, dan air hingga agak kering. Kentalkan dengan tepung sagu, aduk hingga kering. c. Ambil 1 sdm adonan kulit, bentuk bulat. Isi tengahnya dengan 1/2 sdt adonan isi. Bentuk bulat lagi, haluskan hingga adonan habis.Masak air hingga mendidih, masukkan onde-onde. Masak hingga terapung tanda sudah matang. Angkat dan tiriskan. 6. Buat sirup gula: masak gula pasir dengan 100 ml air dan daun pandan hingga mendidih. Angkat dan saring. 7. Campur semangka, melon, pepaya, onde-onde, sirup gula, dan sari buah semangka hingga tercampur rata. 8. Tuang campuran buah-buahan dalam keranjang semangka. Dinginkan dalam lemari es selama ± 4 jam. Hidangkan dingin.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 1044
Bahan : •Roti tawar 10 lembar •Butter (yang asin) / margarine3 sendok makan penuh •Margarin untuk olesan loyang/wajan •Bawang putih 3 siung •Seledri secukupnya, cincang halus Cara membuat : 1.Geprek dan cincang bawang putih, aduk jadi satu dengan butter. 2.Oles campuran itu di permukaan roti tawar, taburi seledri cincang 3.Oles loyang dengan margarin, tata roti tawar di atasnya, panggang selama 10-15 menit. 4.Sajikan hangat.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 1081
Bahan : •100 gr bayam, rebus, tiriskan, potong-potong •300 gr margarin •150 gr gula halus •7 kuning telur •5 putih telur, kocok kaku •200 gr tepung terigu Cara Membuat: 1.Siapkan loyang tulban, oles dengan margarin, sisihkan. 2.Kocok margarin dan gula halus hingga lembut. Masukkan kuning telur, kocok hingga rata. 3.Masukkan tepung terigu, aduk rata. Tambahkan bayam dan putih telur, aduk kembali. 4.Tuang adonan ke dalam loyang, lalu panggang dalam oven dengan suhu 180º C selama 45 menit hingga matang. Angkat, potong-potong dan sajikan.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 932
Bahan: 20 lembar kulit pangsit siap pakai 4 pisang raja, potong separuh, lalu iris sepanjang 4 cm Susu kental manis cokelat secukupnya Parutan keju memanjang secukupnya Putih telur secukupnya untuk perekat Cara membuat: 1.Ambil selembar kulit pangsit siap pakai. Letakkan pisang di dalamnya. 2.Siram pisang dengan susu kental manis cokelat dan keju parut sesuai selera. 3.Bungkus pisang seperti cara membungkus lumpia. 4.Rekatkan bagian ujung kulit pangsit dengan putih telur. 5.Lakukan terus hingga kulit pangsit habis. 6.Goreng pangsit isi pisang dalam minyak panas. Goreng hingga kuning keemasan, angkat, tiriskan. 7.Taburkan gula bubuk di bagian atas jika suka. 8.Sajikan selagi hangat.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 994
Bahan: 6 buah pisang kepok 3 sdm tepung roti 6 sdm tepung terigu 1/2 sdt garam 1 butir telur minyak untuk menggoreng es krim Vanilla Cara membuatnya: 1. Kocok telur hingga tercampur rata. Masukkan tepung terigu dan garam kemudian adoni hingga rata. 2. Rendam pisang yang sudah dipotong miring di dalam adonan tepung. Biarkan selama 5 menit. 3. Panaskan minyak di atas api sedang. 4. Gulingkan pisang pada tepung roti dan diamkan sejenak sambil menunggu minyak panas. 5. Goreng pisang hingga warnanya berubah kekuningan. 6. Tata pisang di atas piring kemudian tambahkan es krim vanilla sebagai topingnya. Anda juga bisa menambahkan buah-buahan segar atau buah-buahan kering agar lebih manis.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 920
Bahan: 80 gram tepung terigu protein sedang 5 kuning telur 30 gram gula kastor 35 ml minyak sayur 1/2 sdt baking powder 1/8 sdt garam 3 sdt bubuk matcha/green tea 120 ml susu hangat (bisa diganti dengan air) Cara Membuat: 1. Panaskan oven hingga suhu 170 derajat celcius di atas api kecil. Larutkan bubuk matcha pada susu hangat atau air, sedikit saja. Biarkan hingga dingin. 2. Campurkan tepung, baking powder dan garam, aduk hingga merata. 3. Tambahkan green tea dan aduk merata hingga warnanya tercampur sempurna. 4. Di wadah lain, kocok kuning telur hingga mengembang, tambahkan gula sedikit demi sedikit. Tambahkan minyak sayur dan masukkan pula adonan pertama tadi. Aduk hingga semua adonan tercampur dan bersatu. 5. Siapkan loyang, masukkan adonan dan panggang di dalam oven 35 - 40 menit. Untuk mengetahui apakah cake sudah matang atau belum, Anda bisa mengeceknya dengan menusuk menggunakan tusuk sate atau tusuk gigi.
Selengkapnya
Rate:
Apr 04, 2018 793
Siapa sangka talas bisa menjadi sajian yang sangat nikmat. Hidangan penutup ini tak hanya disukai anak-anak saja bahkan orang tua pun juga banyak yang jatuh cinta dengan dessert yang lembut ini. Bahan-bahan/bumbu-bumbu : - 250 gram talas kukus, haluskan - 250 ml santan dari 1/2 butir kelapa - 100 gram gula pasir - 25 gram tepung maizena - 1/2 sendok teh garam - 3 lembar gelatin rendam, peras, tim sampai larut - 150 gram krim bubuk - 300 ml air es - 1/4 sendok teh esens pasta - 5 tetes pewarna merah muda Cara Pengolahan : 1.) Kocok krim bubuk, air es, esens pasta, dan pewarna merah muda sampai setengah mengembang. Dinginkan dalam lemari es. 2.) Blender talas dan santan sampai lembut. Masukkan gula pasir, tepung maizena, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih dan kental. 3.) Tambahkan larutan gelatin. Aduk rata. Biarkan hangat. 4.) Masukkan sedikit – sedikit ke kocokan krim sambil dikocok perlahan. Bekukan dalam freezer. Untuk 900 gram
Selengkapnya
Rate:
Apr 03, 2018 1139
Membuat jajanan sendiri pasti lebih bersih dan sehat. Pastikan untuk melibatkan si kecil agar mereka lebih kreatif. Bahan-bahan/bumbu-bumbu : - 100 gram kacang hijau kulit - 1.000 ml air - 1/4 sendok teh garam - 100 gram gula pasir - 200 gram susu kental manis putih - 1/4 sendok teh esens vanila Cara Pengolahan : 1.) Rebus kacang hijau dalam air sampai mendidih dan matang. Ukur 450 ml. 2.) Masukkan garam dan gula pasir. Masak sampai mendidih dan gula pasir larut. Tambahkan susu kental manis putih dan esens vanila. Aduk rata. Dinginkan. 3.) Masukkan dalam cetakan loly pop. Tekan dan bekukan. Untuk 18 buah
Selengkapnya
Rate:
Apr 03, 2018 849
Cincang sebagian stroberi agar rasa stroberi lebih menonjol. Bahan-bahan/bumbu-bumbu : - 500 ml air - 250 gram stroberi segar - 1 bungkus jeli bubuk - 150 gram gula pasir - 1/8 sendok teh garam - 2 tetes pewarna merah cabai - 50 gram jeli bubble Cara Pengolahan : 1.) Blender air dan stroberi. Masukkan jeli bubuk, gula pasir, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih. 2.) Tambahkan pewarna merah cabai. Aduk rata. 3.) Masukkan jeli bubble. Aduk rata. 4.) Tuang di cetakan loly pop. Tekan dan bekukan. Untuk 14 buah
Selengkapnya
Rate:
Apr 03, 2018 801
Tak ada salahnya membuat jajanan sendiri untuk sikecil. Selain sehat dan bersih pasti anak-anak lebih senang jika dilibatkan dalam pembuatannya. Bahan: - 250 ml air - 50 gram gula pasir - 75 gram stroberi potong 4 memanjang - 125 gram yoghurt stroberi - 1/4 sendok teh esen stroberi - 1 tetes pewarna merah muda Cara Pengolahan: 1.) Rebus air dan gula pasir sampai larut dan mendidih. Tambahkan buah stroberi dan esen stroberi. Aduk rata. Angkat. 2.) Masukkan yoghurt. Aduk rata. 3.) Tuang di cetakan es loli. Bekukan. Untuk 8 buah
Selengkapnya
Rate:
Apr 03, 2018 1025
Ice cream yang lezat ini pasti disukai oleh anak-anak, karena rasanya yang begitu nikmat apalagi jika anda sajikan dihari yang spesial. Bahan-bahan/bumbu-bumbu : Bahan Ice Cream: - 400 gram ice cream vanila - 200 gram cream cheese - 1 sendok teh kulit jeruk lemon - 1 sendok teh air jeruk lemon - 2 tetes pewarna kuning Bahan Alas: - 2 butir telur - 50 gram gula pasir - 50 gram tepung terigu protein sedang - 20 gram margarin, dilelehkan Bahan Meringue: - 3 putih telur (90 gram) - 1/8 sendok teh garam - 1/2 sendok teh air jeruk lemon - 100 gram gula pasir halus Cara Pengolahan : 1.) Alas: kocok telur dan gula sampai mengembang. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. 2.) Tambahkan margarin sedikit – sedikit sambil diaduk perlahan. 3.) Tuang di loyang bulat diameter 22cm tinggi 3 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. 4.) Oven 15 menit dengan suhu 190 derajat celcius sampai matang. 5.) Siapkan cetakan bola. Oles dengan margarin tipis – tipis. Lapisi dengan aluminum foil. Sisihkan. 6.) Kocok cream cheese, kulit jeruk lemon, air jeruk lemon, dan pewrana kuning sampai lembut. Tambahkan ice cream. Aduk rata perlahan 7.) Tuang ke dalam cetakan bola. Ratakan setinggi 3/4 cetakan. 8.) Tutup dengan sponge cake. Bekukan semalam dalam freezer. 9.) Meringue: kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang dengan kecepatan rendah. Tambahkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengental dengan kecepatan rendah. 10.) Keluarkan ice cream dari cetakan. 11.) Oles dengan meringue tidak beraturan. Semprot dengan torch asal kecoklatan. Untuk 8 potong
Selengkapnya
Rate:
Apr 03, 2018 992
Sensasi es krim dalam roti burger. Bahan: - 2 buah roti burger - 4 skup es krim vanila - 4 buah stroberi , cincang kasar - 4 keping biskuit cokelat tanpa krim , cincang kasar Cara membuat: 1.) Campur biskuit cokelat, stroberi, dan es krim vanila. Aduk rata. 2.) Ambil roti burger. Sendokkan dengan 2 skup campuran es krim. Ratakan. Tumpuk dengan roti burger lainnya. Untuk 2 buah
Selengkapnya