Rate:
Apr 22, 2019 2263
BAHAN: 300 gr beras putih 3 ltr air 4 lbr daun salam 2 sdt garam 2 sdm minyak goreng 1 ekor ayam ( 700 gr) kecap manis 2 btg daun bawang, iris halus 2 btg seledri, iris halus bawang goreng kerupuk/emping BUMBU HALUS: 12 bh bawang merah 5 siung bawang putih 3 cm kunyit 2 sdt ketumbar, sangrai 5 btr kemiri, sangrai 1/2 sdt lada butiran BAHAN KUAH: 1,5 ltr air kaldu 2 sdt garam 1/2 bh biji pala, memarkan CARA MEMBUAT: 1. Masak beras, air, dan daun salam sampai bubur menjadi lembut. Bila beras belum menjadi bubur, tambahkan air panas secukupnya. 2. Rebus ayam sampai empuk, angkat, sisihkan. Setelah agak dingin, goreng ayam sampai kekuningan, angkat, suwir-suwir. 3. Buat kuah: panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus bersama biji pala sampai harum, tuang air kaldu bekas merebus ayam, aduk rata, didihkan. 4. Sajikan bubur ayam dengan kuah, beri kecap manis, suwiran ayam, daun bawang, seledri, bawang goreng, kerupuk/emping, dan sambal botol. Semoga resep cara membuat bubur ayam kuah kuning ini bisa bermanfaat bagi para pembaca. Selamat memasak bubur ayam kuah kuning.
Selengkapnya
Rate:
Apr 21, 2019 1451
Bahan Minuman Es Kacang Merah : 300 Gram kacang merah kering,. Rendam sampaing mengembang 2 liter air 200 gram gula pasir ¼ sdt garam 1 sdt baking powder 3 lembar daun pandang, sobek sobek Es batu, hancurkan/serut Susu kental manis secukupnya Kuah Minuman Es Kacang Merah : 300 ml santan kental 1 lembar daun pandan, sobek sobek 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air Cara Membuat Minuman Es Kacang Merah : Rebus Kacang merah, gula pasir, garam, baking soda, dan daun pandan. Masak sampai kacang merah hingga matang dan empuk. Angkat, biarkan dingin Kuah : didihkan santan dan daun pandan. Tuangkan larutan maizena, aduk sampai mengental. Angkat Tata kacang merah di dalam mangkuk. Tuang santan, dan tambahkan es batu serut. Beri susu kental manis. Sajikan segera
Selengkapnya
Rate:
Mar 18, 2019 3665
Baiklah langsung saja ya, pertama-tama sediakan bahan-bahan di bawah ini : Ketan hitam, 100gram 200ml santan encer 1,5 liter air 75gram gula kelapa, sisir 2 sendok makan tepung maizena, (larutkan dalam 4 sendok makan air) 1 lembar daun pandan, potong-potong 2cm Setengah sendok teh garam. Bahan Saus Santan 200ml santan kental 1/2 sendok teh garam 50 gram gula pasir 1-2 potongan daun pandan Cara Membuat Bubur Ketan Hitam Spesial 1. Pertama-tama, tuangkan 1250 ml air kedalam panci. 2. Masukkan ketan hitam yang sudah direndam dan dicuci bersih terlebih dahulu. Masukan juga 2 lembar daun pandan ikat. Masak sambil di aduk-aduk hingga air menyusut dan mengental selama kurang lebih 45 menit. 3. Bila mendidih, aduk-aduk terus supaya ketan tidak menempel ke dasar panci. Terus aduk hingga matang. 4. Setelah air menyusut aduk sebentar, lalu kecilkan api. Tambahkan gula merah, gula pasir, dan garam. 5. Aduk hingga larut, jika sudah mengental dan matang kecilkan api, dan sisihkan pada wadah yang disediakan.
Selengkapnya
Rate:
Mar 18, 2019 4171
Bahan-bahannya sebagai berikut : ubi merah, 500 gram tepung tapioka, 200 gram 300 ml santan kental gula merah, 250 gram 3 sendok makan gula pasir daun pandan, 2 lembar garam secukupnya air secukupnya Cara Membuat Kolak Biji Salak 1. Pertama-tama, ubi dikupas, bersihkan dan dipotong-potong sesuai selera kumdian kukus. 2. Ambil ubi kemudian haluskan dengan tepung tapioka dan sedikit garam sambil terus di uleni. Setelah itub bentuk adonan bulat-bulat. 3. Rebus air hingga panas dalam panci dan masukan adonan biji salak yang telah dibentuk tersebut. 4. Setelah terlihat mengembang, angkat dan tiriskan. 5. Siapkan 1 liter air kemudian rebus dengan gula merah, gula pasir, daun pandan dan sedikit garam. Setelah mendidih masukan biji salak tadi. 6. Untuk membuat kuahnya, siapkan santan. Masak santan dengan garam dan selembar daun pandan. Aduk-aduk sampai rata. Jangan sampai santan pecah. 7. Tuang kuah biji salak beserta isinya ke dalam mangkuk saji. Tambahkan potongan agar-agar dan santan kental. Sajikan hangat.
Selengkapnya
Rate:
Mar 08, 2019 3921
Bahan: 2 btr telur rebus, pisahkan kuning dan putihnya 100 gr mentimun, potong kotak, buat acar 250 gr kentang rebus, potong kotak 150 gr wortel rebus, potong kotak 100 gr buncis, potong kotak 150 gr bit rebus, potong kotak 150 gr nanas, potong kotak 3 lbr daging burger, potong kotak Saus: 2 bh kuning telur rebus, dihaluskan 250 ml minyak salad 100 gr mentega, lelehkan 1 sdm air jeruk lemon ¼ sdt merica bubuk 1 sdt mustard 2 sdt gula pasir ½ sdt garam 2 sdm air matang Cara membuat: 1. Campur semua bahan saus hingga rata. Sisihkan. 2. Tata sayuran di piring hidang. 3. Siramkan saus, aduk rata, dan sajikan segera. Untuk 6 porsi, Waktu 20 menit
Selengkapnya
Rate:
Mar 06, 2019 5567
Bahan: - 1 bh Bawang Bombay - Tusukan Sate - 1 bh Jeruk Nipis - 1 btl Sambal Kecap (Kokita) - 400 gr Fillet Ayam (potong dadu) - 1 bh Paprika Merah (potong kotak) - 1 bh Paprika Hijau (potong kotak) - ½ bh Nanas (potong kotak) Bahan Perendam: - 3 sdm Minyak Wijen - 1 sdt Merica Bubuk - Garam & Gula secukupnya - 1 bh kiwi (kupas lalu haluskan) - 2 siung Bawang Putih, haluskan - 1 sdm Kecap Manis (Bango) Cara Membuat: - Lumuri ayam dengan jeruk nipis - Campur semua bahan perendam (aduk rata) - Masukkan potongan ayam kedalam bumbu perendam (diamkan selama 20 menit s/d 1 jam) - Tiriskan lalu tusukan ke tusuk sate, selang-seling dengan paprika, nanas dan bawang Bombay - Panaskan sate pan / barbeque, bakar dan bolak-balik sate sampai matang - Angkat dan sajikan dengan sambal kecap.
Selengkapnya
Rate:
Mar 06, 2019 4118
Cocktail Kurma adalah menu spesial yang tepat untuk keluarga anda. Ini resepnya. Bahan: - 100 gr Kurma – buang bijinya, potong dadu - 250 cc air soda - 2 sdm sari jeruk lemon - 50 ml sirup gula - Es batu secukupnya - 50 gr Nanas, potong dadu - 50 gr Apel, potong dadu - 50 gr Melon, bentuk bola-bola - 100 gr papaya, bentuk bola-bola Cara membuat: - Aduk dan campur semua buah yang telah dipotong-potong, tambahkan sirup gula dan air soda serta jeruk lemon. - Simpan dalam lemari es sampai hendak disajikan - Sajikan dengan tambahan es batu secukupnya.
Selengkapnya
Rate:
Mar 06, 2019 2524
Bahan: - 250 gram mangga gadung (agar buahnya lebih keras - 1 buah pisang, potong dadu ukuran kecil (pilih pisang kepok) - 5 biji kurma kering, cincang kasar - 100 gram nata de coco - dan es batu secukupnya - 300 ml air es - 1 sdm selasih - 3 sdm santan kental yang sudah masak - 3 sdm susu kental manis - 2 sdm sirup leci Cara Membuat: 1. Campur sirup leci, susu kental manis dan air es jadi satu (bila perlu diblender saja). 2. Tata di dua buah mangkuk, kemudian masukkan buah mangga, kurma kering, nata de coco, serta pisang. Masukkan pula es batu dan akhiri dengan santan dan selasih. Untuk 2 porsi.
Selengkapnya
Rate:
Mar 01, 2019 4840
Bahan ketan kukus: 100 gr beras ketan, rendam 1 jam 150 ml air 1 lbr daun pandan ½ sdt garam Bahan kolang-kaling: 500 gr kolang kaling, cuci bersih 500 ml air 50 gr gula pasir 5 tetes pewarna merah, dan 5 tetes pewarna hijau Bahan kolak tape: 500 gr tape singkong manis 1500 ml santan dari 1 btr kelapa 2 lbr daun pandan 200 gr gula pasir 1 sdt garam 1 bh kelapa degan, keruk panjang Cara membuat: 1. Ketan kukus: kukus beras ketan selama 20 menit. Sementara itu didihkan air dan daun pandan. Angkat air, lalu masukkan ketan kukus, tambahkan garam, aduk hingga meresap, lalu kukus hingga matang. 2. Kolang-kaling warna-warni: bagi semua bahan menjadi dua bagian. Masing-masing direbus dalam panci terpisah, setelah mendidih, angkat. Dinginkan. 3. Kolak tape: aduk semua bahan kecuali kelapa degan. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Angkat, tambahkan kelapa degan. Aduk rata. 4. Sendokkan ketan kukus ke dalam mangkuk, tambahkan kolang-kaling lalu siram dengan kolak tape.
Selengkapnya
Rate:
Feb 25, 2019 2560
Bahan: - Air 750 ml - Susu bubuk Dancow 15 sendok makan ditambah dengan Madu - Tepung tapioka 10 sendok makan - Madu 1 sendok teh Bahan untuk Saus Cokelatnya: - Air 250 ml - Susu Bubuk Dancow 7 sendok makan, tambah Cokelat - Tepung tapioka 1 sendok makan - Maud 1 sendok teh Cara Membuatnya: Tepung tapioka direbus dengan air sambil diaduk sampai kental dan mendidih, lalu angkat. Setelah itu masukkan madu dan susu Dancow + Madu , sambil diaduk rata. Sediakan 8 buah cetakan kecil, jangan lupa basahi dengan air agar mudah untuk dikeluarkan, kemudian tuangi adonan puding dan dinginkan. Buat Saus Cokelat: Rebus air campur tapioka sambil diaduk sampai kental dan mendidih, lalu angkat. Lalu masukkan madu dan susu Dancow + Coklat , sambil diaduk rata. Sisihkan, dan siap disajikan.
Selengkapnya
Rate:
Feb 25, 2019 2762
Bahan: - Agar-agar putih 2 bungkus - Gula pasir 200 gram - Santan dari 1 butir kelapa 750 cc - Kelapa muda 1, keruk isinya - Mutiara (pacar cina) 100, direbus - Tapai ketan hitam manis 200 gram - Putih telur 2 butir - Garam 1/8 sdt - Vanili 1/2 sdt Cara Membuatnya: Santan di aduk bersama gula dan agar-agar. Didihkan sampai gula larut dan matang. Masukkan kelapa muda, pacar cina, tapai ketan. Aduk rata. Kocok putih telur, garam, vanili. Tuang adonan agar-agar ke dalamnya. Aduk rata. Tuang ke dalam cetakan. Dinginkan sampai beku. Siap untuk disajikan
Selengkapnya
Rate:
Feb 25, 2019 2574
Bahan I: - Gula pasir 50 gram - Telur 2 butir - Margarin 1 sendok makan - Ubi Jalar Merah 300 gram, kukus dan haluskan - Tepung terigu 25 gram - Susu Kental Manis 3 sendok makan - Biskuit 150 gram Bahan II: - Susu 700 ml - Gula Pasir 150 gram - Agar-agar bubuk 1 bungkus Cara Membuatnya: Bahan I: Ubi jalar yang telah dihaluskan, tepung terigu dan margarin dicampur menjadi satu dan di uleni sampai rata. Kocok gula dan telur sampai berbuih, sisihkan. Masukkan campuran ubi ke dalam telur kocok lalu tambahkan susu kental manis, aduk rata. Tuang ke dalam pinggan tahan panas yang sudah diolesi margarin. Kukus selama 30 menit. Angkat, sisihkan. Susun biskuit di atas adonan ubi. Bahan II: Masak susu, gula pasir, dan agar-agar sampai mendidih. Lalu tuangkan di atas adonan biskuit. Biarkan sampai adonan mengeras.
Selengkapnya