SKOTEL MI

Oct 24, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1056x
Skotel tak hanya bisa dibuat dari makaroni atau kentang saja, tapi membuat skotel yang lezat juga bisa dari mi. Sajian ini bisa menadi menu sarapan pagi atau bekal Anda yang nikmat sekaligus mengenyangkan. Sajikan bersama saus sambal dan saus tomat untuk melengkapinya.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
250 gram mi telur, rebus di dalam air bersama 1 sendok makan minyak, ditiriskan
2 siung bawang putih, dicincang halus
100 gram kornet sapi
50 gram kacang polong
50 gram keju cheddar parut
200 ml susu cair
4 butir telur, dikocok lepas
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
25 gram keju cheddar parut
1 sendok makan margarin untuk menumis

Cara membuat:

Panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan kornet dan kacang polong. Aduk rata. Angkat. Sisihkan.
Campur susu, telur, garam, merica, dan pala bubuk. Aduk rata.
Siapkan pinggan tahan panas kotak ukuran 15x15x4 cm yang sudah dioles margarin. Tata mi. Tambahkan tumisan kornet. Tuang campuran susu. Taruh pinggan berisi adonan di dalam loyang berisi sedikit air.
Oven dengan api bawah 180 derajat Celcius 25 menit sampai matang. (Dt)





Untuk 12 potong
Resep Pilihan Lainnya: