BIRAM RUZ

Oct 22, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 936x
Biram ruz adalah sajian dari Mesir yang terbuat dari nasi putih yang dicampur dengan susu, krim kental dan sedikit garam serta mentega asin. Sajian yang dimasak dalam oven ini bisa Anda sajikan saat lebaran atau merayakan idul adha agar lebih terasa suasana perayaan hari raya tersebut.

Bahan:
250 gram nasi putih
200 ml susu
400 ml krim kental
1 1/4 sendok teh garam
3 sendok makan mentega asin

Cara membuat:

Panaskan susu dan krim sampai hangat.
Campur nasi dengan susu dan garam. Aduk rata.
Tuang kedalam pinggan tahan ukuran 16 cm x10 cm panas yang dioles margarin. Letakkan diloyang yang diberi sedikit air.
Oven 20 menit dengan suhu api bawah 180 derajat Celsius.
Tambahkan mentega asin sambil diaduk hingga rata. Oven kembali 60 menit hingga matang. Sajikan.





Untuk 3 porsi
Resep Pilihan Lainnya: